Cartoon Conservative- Semenjak Internet mulai aktif di bumi ini, berbagai macam jenis pekerjaan dan transaksi berpindah prosedur. Dahulu transaksi terjadi dengan tatap muka, atau bertemu langsung kedua belah pihak, kemudian bekerja adalah datang dan berada di lokasi secara langsung.
Kini, ketika Internet sudah bisa diakses di rumah pribadi, maka bekerja bisa dilakukan di rumah, transaksi pun tidak perlu keluar kamar.
Rabu, 29 Agustus 2012
Selasa, 28 Agustus 2012
How To Draw siap di KOLEKSI
Kini, bagi Anda yang ingin mempunyai buku-buku Impor tentang How To Draw.. bisa langsung mendownload di blog tersebut.
Senin, 27 Agustus 2012
Ketika Lukisan Realis di'KARTUN'kan
Pernahkah Anda menonton
"Bean", film tahun 1997 yang diperankan si Rowan Atkinson ini
bercerita tentang dirinya yang berusaha memperbaiki lukisan namun malah merusaknya. (baca: meng"absurd"kannya). Kejadian itu kini menjadi kenyataan, simak beritanya
berikut ini :
Minggu, 26 Agustus 2012
Sekilas Mewujudnya Divisi Cartoon Conservative
Cartoon Conservative- Syahdan, suatu hari, seorang kawan mahasiswa bertanya kepada saya, apa sebenarnya gambar kartun itu? jenisnya apa saja? juga sejarahnya bagaimana?
Saat itu, saya sebagai mahasiswa juga, tidak bisa menjawab, karena memang tidak ada (atau saya yang belum menemukan) definisi yang akurat untuk menjelaskan "makhluk" berjuluk Kartun.
Sejak saat itu, saya keluar masuk beberapa perpustakaan di Yogyakarta. saya lalu membuka-buka Ensiklopedia, mulai dari Americana hingga Grolier, dari kamus Junior, hingga kamusnya Hasan Saddily.
Beberapa definisi mulai saya tulis dengan tangan, terutama definisi "Cartoon", "Carricature", "Comic", "Comic Strip", dan "Humor". kadangkala kata kunci "Illustration" juga saya catat.
Rabu, 15 Agustus 2012
Kartunis Pencipta Logo OI
Selama ini kita mengenal sosok kartunis sebagai seniman yang hanya menciptakan gambar-gambar kartun. Namun karena sifatnya yang kreatif, membuat seorang kartunis mempunyai daya cipta yang tinggi yang diwujudkan dalam berbagai bentuk produk, diantaranya Desain Logo. Kisah yang unik sekaligus pengalaman yang mendebarkan bagi sosok Is "Hio" Ariyanto, dalam penciptaan desain logo "OI", dapat memberikan multi inspirasi bagi kita, terutama para kartunis untuk bangga dan selalu mendayagunakan roh -roh kartun untuk dinamika kebudayaan Indonesia.
Simak artikel
selengkapnya dibawah ini :
Logo Oi menjadi “roh” dan spirit untuk bersatu
source :
TABLOI Edisi APRIL 2012
TABLOI Edisi April 2012 (FOTO/Sodik Oi Sragen) |
Logo Oi menjadi “roh” dan spirit untuk bersatu
Oleh: Hio Ariyanto, Pencipta Logo Oi & Ketua Oi Bento House Solo
Rabu, 08 Agustus 2012
Tipografi Judul Komik Kehilangan Rohnya
Cartoon Conservative - Komik, adalah media dengan berbagai kepentingan, seperti kepentingan berkomunikasi dan kepentingan berekspresi. Sebagai media berekspresi, komik mempunyai potensi untuk dikembangkan menurut selera senimannya (komikusnya).
Selera atau taste of art pada komikus ini, bisa bergantung kepada pencapaian teknik yang dikuasai, serta dipengaruhi teknologi (mulai teknologi grafika hingga multimedia).
Jumat, 03 Agustus 2012
Don Lawrence, Legenda Komik Trigan dan Storm
Kerajaan Trigan yang penuh tragedi politik |
Don Lawrence |
Trigan adalah sebuah epik kekaisaran. Dunia Trigan menyajikan cerita-cerita yang mengandung intrik-intrik politik, kudeta, mata-mata, serta problem hukum pemerintahan.
Kamis, 02 Agustus 2012
Dialog dengan Mas Jitet Koestana...
Kartunnya Mas Jitet |
SP (Septa Cartoon) : wah..garis TKP itu dikembangkan terus oleh mas Jitet.. salut salut.
TET (Jitet Koestana) : Memang
harus seperti itu mas Septa Cartoon. Lebih baik mengembangkan kartun
yang bagus daripada sebaliknya. Dulu, waktu awal-awal aku menekuni
kartun, aku berprinsip demikian: Kartun
yang baik adalah kartun yang benar-benar baru dan kartun yang tidak
bisa dikembangkan lagi. sampai sekarang prinsip itu masih aku pegang.
Rabu, 01 Agustus 2012
AKIRA …Animasi Jepang bersoundtrack Gamelan Bali
Cartoon Conservative- Akira, pada saat rilis yaitu tahun
1988, merupakan animasi movie terpanjang yang pernah diproduksi di negeri
Sakura.
Katsuhiro Otomo, adalah komikus kelahiran 1954 di Miyagi
Prefecture.
pada 1979, buku pertamanya sudah terbit, berjudul Short Piece, saat
itu usianya baru 25 tahun.
Tahun 1982, cerita AKIRA mulai muncul di Young Magazine.
Akira sendiri adalah kisah yang bersetting waktu 2019 AD,
disebuah kota yang disebut sebagai “Neo Tokyo”. Dikota tersebut, pasca ledakan
bom nuklir, merupakan kota megapolitan namun penuh dengan chaos dan
kriminalitas genk motor yang merajalela.
Dalam sebuah wawancara, Otomo secara intens menggunakan “the
Synclavier”, adalah sistem audio digital untuk memanipulasi berbagai efek
suara, hanya dengan satu keyboard.
Langganan:
Postingan (Atom)